Setiap orang yang akan memulai wirausaha biasanya berangkat dari pertanyaan peluang usaha apa yang kira-kira menguntungkan. Proses menggali ide untuk menemukan peluang usaha yang cocok ini terkadang menjadi kendala tersendiri bagi setiap pemula.
Namun sesungguhnya Peluang usaha bisa kita ciptakan sendiri tanpa kita harus merasa bingung mencarinya. Sebagian orang terbukti sukses menciptakan peluang usaha sendiri.
Agar dapat memiliki kemampuan menciptakan peluang usaha sendiri, ada beberapa sikap yang penting untuk dikembangkan oleh wirausahawan.
Beberapa sikap yang perlu dikembangkan agar bisa menciptakan peluang usaha tersebut antara lain:
- Peka, Mempunyai rasa peka yang tinggi terhadap problematika di lingkungan sekitar merupakan keuntungan tersendiri bagi Anda yang ingin menciptakan peluang usaha. Misalnya saja Anda dapat memulai memanfaatkannya hasil dari hobi becocok tanam menjadi sebuah atau produk bermanfaat yang bisa kita tawarkan kepada tetangga atau pasar tersekat yg setiap hari membutuhkan sayuan segar dll. Seiring berkembangnya usaha itu, Anda pun bisa membuka lapangan pekerjaan baru bagi para pengangguran yang ada di sekitar Anda.
- Jeli, diperlukan kejelian untuk menciptakan peluang usaha. Jeli di sini adalah mampu melihat potensi bisnis yang ada di depan mata. Itu termasuk kemampuan menganalisis bisnis yang telah ada atau yang akan anda lakukan sekarang ini. Kemampuan ini bisa digunakan sebagai modal utama untuk membuka peluang usaha dan menjadi motivasi untuk menggeser market leader atau melengkapi bisnis dari market leader tersebut.
- Kreatif, Kreatifitas merupakan salah satu sarana untuk mencapai kesuksesan. Begitu pula halnya di dunia bisnis. Dengan mengembangkan kreatifitas yang Anda miliki, ciptakan sebuah peluang usaha yang unik atau belum pernah ada sebelumnya. dengan menjual sayuran hidup dengan sistem hidroponik dengan demikian konsumen benar2 merasakan sayuran segar..keuntungan buat anda dimana sisa tidak terjual habis sayuran tidak menjadi layu dan rusak karena masih ada dalam tempatnya dan hidup untuk besok dijual kembali. Bila usaha itu diterima dengan baik oleh masyarakat dan menjadi trend tersendiri maka cap sebagai pionir akan terus melekat pada diri Anda.
- Percaya diri, Hilangkan semua keraguan atau ketakutan semu yang tak mendasar bila ingin menciptakan peluang usaha. Apapun hasilnya nanti toh Anda telah mempersembahkan kinerja yang terbaik. Dan perlu diingat, kegagalan bukanlah hal yang memalukan dalam dunia usaha tapi justru menjadi sebuah cambuk untuk terus berusaha serta berjuang lebih keras lagi. Karena itu, tumbuhkan rasa percaya diri dan yakinkan diri bahwa Anda bisa melakukannya dengan baik.
Dengan memiliki dan mengembangkan sikap-sikap tersebut niscaya anda akan mampu menciptakan peluang usaha sendiri, tanpa harus kebingungan mencari peluang usaha apa yang akan ditekuni. Modal usaha berupa materi bukan lagi menjadi persoalan utama.
Contoh Peluang Usaha Bikin Bros Wanita
Anda bisa memulai usaha Anda dengan menggunakan apa yang tersedia di sekitar Anda. Manfaatkanlah apa yang ada karena menciptakan usaha bukan berarti menggunakan semua hal yang baru. Selain itu, Anda juga bisa memanfaatkan tenaga orang-orang yang ada di sekitar Anda.
Jadi, Anda tidak perlu repot-repot mencari tenaga kerja, karena mereka sudah ada.
Selain itu, peluang usaha akan dengan mudah kita dapatkan apabila kita teliti dalam melihat dan mengamati pasar. Dengan mengamati pasar, maka kita akan tahu apa yang sangat dibutuhkan oleh pasar. Setelah mengetahui kebutuhan pasar, kita bisa mulai membuka peluang usaha kita dengan segera. Mulailah menyediakan semua kebutuhan pasar. Langkah selanjutnya adalah dengan melakukan pemasaran. Gunakanlah strategi yang tepat dalam memasarkan barang-barang yang Anda sediakan sebelumnya. Apabila Anda mengunakan strategi yang tepat, maka pemasaran Anda telah berhasil. Namun sebelumnya, Anda juga harus dapat mendekati orang-orang lain yang juga berkecimpung dalam usaha yang sama agar nantinya Anda bisa mendapatkan masukan yang berguna dari mereka, yang pada saatnya akan sangat berguna bagi Anda dalam mengembangkan peluang usaha Anda di masa depan.
Selamat menemukan peluang usaha anda sendiri. semoga sukses…salam Sukses
- Bagaimana Cara Menciptakan Peluang Usaha - 27/02/2014
- Cara Mengusir Semut Dari Rumah - 27/02/2014
Tinggalkan komentar