ANEKDOT; “saya tidak qunut, karena tidak hafal”

Bukan Abdul Mu’ti namanya kalo tidak mengundang canda dan gelak tawa ketika sedang berceramah ataupun sedang berpidato. Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah yang juga pernah menjabat sebagai Ketua Umum Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah ini seringkali dirindukan kehadirannya karena sosoknya yang jenaka dan humanis. Mengemas ceramah dengan lelucon – lelucon ringan namun masih dalam koridor, tidak mengundang SARA. Pria kelahiran Kudus, 2 September 1968 ini juga aktif di media sosial baik Instagram, Facebook maupun Twitter. Jiwa humoris dipadukan dengan kemampuan intelektualnya yang mumpuni, mencerahkan sekaligus membuat riang para jamaah dunia maya.

Berikut ini mimin rangkum beberapa bukti kejenakaan pria yang akrab disapa Abe Mukti ini, yang beliau upload di media sosial Twitter :

Pertama, Abdul Mu’ti memposting sebuah joke tentang kisah antara sorang Kyai dengan seorang pemuda

“suatu pagi di sebuah masjid kampung, seorang pemuda shalat subuh. Sambil duduk berdzikir Pak Kyai memperhatikan Pemuda sampai selesai shalat”

IMG 20200520 213006
Kisah Kyai dengan Pemuda

Kyai                : “Anak muda..!! Kesini.!!”
Panggil Kyai agak marah

Pemuda          : “ya Kyai. Ada apa?”

                         Jawab pemuda agak takut

Kyai                : “Kamu Muhammadiyah ya ?”

Pemuda          : “tidak Kyai. Saya NU”

Kyai                : “kalau NU kenapa tidak qunut ?”

Pemuda          : “saya tidak qunut karena tidak hafal”

Seperti yang kita ketahui bahwa NU dengan Muhammadiyah memiliki perbedaan dalam ibadah shalat salah satunya NU pakai qunut sementara Muhammadiyah tidak pakai qunut. Tapi ternyata tidak semua orang NU pakai qunut, alasannya karena tidak hapal wkwkwk…. receh sekali lalucon ِِAbe Mu’ti ini.

Kedua, jagat twitter beberapa hari yang lalu juga dibuat ketawa terpingkal pingkal oleh Abdul Mu’ti. Ia memposting sebuah percakapan antara seorang Ustadz dengan Romo.

“alkisah seorang Romo bersahabat dengan Ustadz. Mereka saling mengunjungi”

IMG 20200520 212823
Kisah Romo dengan Ustadz

Ustadz            : “Romo kenapa kalau berkunjung istrinya tidak pernah diajak?

Romo  : “ya Ustadz. Lain kali saya ajak”

Setelah beberapa kali, Romo tetap saja datang sendiri

Ustadz            : “Romo katanya mau ajak istri. Kok datang lagi sendiri?”

Romo  : “Maaf Ustadz. Romo tidak menikah. Tidak punya istri. Jatah saya buat Ustadz saja

Sontak postingan ini membuat para netizen terpingkal – pingkal. Netizen pun tak mau kalah, mereka mengkomentari postingan Abdul Mu’ti ini dengan candaan pula.(pnc)

 

 

Mas Panca

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.